Bupati dan Wabup Dompu Gelar Safari Ramadhan 1446 H Hari Ke-tiga Di Kecamatan Pekat, Sekaligus Meninjau Pasar Murah

Admin
By -
0
Bupati Dompu Bambang Firdaus, SE Di Dampingi Wabub Syirajuddin, SH Saat Meninjau Pelaksanaan Pasar Murah Di Kecamatan Pekat. 
[Gd*/Ist].


DOMPU,- Hari ketiga Safari Ramadhan 1446 Hijriah sesuai jadwal dari Bagian Kesra Setda Dompu, Rabu (12/03/25) Bupati dan Wakil Bupati Dompu bersyafari Ramadhan di Desa Pekat Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu. 


Mengawali kegiatan syafari dimaksud Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajuddin, SH meninjau pelaksanaan kegiatan Operasi Pasar Murah yang berlangsung didepan Halaman Masjid Nurul Hidayah Desa Pekat Kecamatan Pekat. 


Secara teknis Operasi Pasar Murah ini dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag Red,-) berkolaborasi dengan para pelaku usaha di Kabupaten Dompu. 


Dalam kesempatan ini terlihat Bupati dan Wabup, Bambang Firdaus dan Syirajuddin disambut hangat penuh kekeluargaan oleh masyarakat Kecamatan Pekat yang datang berbelanja kebutuhan pokoknya. 


Dalam keterangannya Kadis Disperindag, Ir. Armansyah, M.Si menjelaskan operasi Pasar murah dimaksud dilaksnakan dalam rangka menyambut bulan Suci ramadhan 1446 Hijriah. 


"Dalam operasi Pasar murah ini disiapkan bahan-bahan kebutuhan pokok masyarakat dengan harga yang terjangkau," Tandasnya. 


Adapun Barang-barang yang disediakan dalam Operasi Pasar Murah ini adalah barang kebutuhan pokok masyarakat seperti beras, gula, telur, minyak goreng, mie instan, dan lainnya. 


Pantauan langsung awak media koran ini, Banyak dari masyarakat yang memanfaatkan momentum operasi Pasar murah ini untuk memenuhi kebutuhan pokoknya. 


Harga bahan pokok yang relatif murah dan terjangkau berbeda dari yang dijual di pasaran pada umumnya menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat dan pengunjung yang datang berbelanja pada gelaran operasi Pasar murah ini. 


Hadir mendampingi Bupati dan Wakil Bupati Dompu di kegiatan ini Sekda Gatot Gunawan PP, SKM., M.MKes., Kadis Disperindag, Ir. Armansyah, M.Si dan sejumlah Pimpinan OPD lainnya serta sejumlah Kabag lingkup Setda Dompu. [Gd*]

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)