DOMPU,- Polsek Pajo rutin laksanakan kegiatan Monitoring dan Pengamanan obyek wisata yang ada di wilayah hukum polsek Pajo.
Kegiatan monitoring dan pengamanan obyek wisata tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pajo IPDA. Gunawan HusniJaya dalam rangka libur lebaran Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 M, Kamis 11/04/2024 sekira pukul 11.30 wita - selesai.
Kapolsek Pajo IPDA. GUNAWAN HUSNIJAYA dalam kesempatan tersebut menghimbau masyarakat, Apabila ada kejadian agar segera menghubungi Anggota yang Pam dan piket penjagaan Polsek Pajo. Agar tukang Parkir benar-benar menjaga kendaraan pengunjung dengan penuh rasa tanggung jawab.
"Mengigatkan pengunjung yang membawa Anak-anak terutama yang bermain maupun mandi di pinggir pantai agar selalu di jaga dan di pantau untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan, Anggota Pam bersama tukang parkir wajib memeriksa sajam, minuman keras bawaan pengunjung untuk menghindari terjadinya masalah pada kondisi obyek wisata tersebut," Pungkasnya.
Adapun beberapa tempat yang menjadi titik fokus Monitoring dan Pengamanan oleh anggota Polsek Pajo, antara lain :
* Pantai wisata Wadu Jao yang berlokasi di Desa Jambu, Kec. Pajo, dengan jumlah pengunjung sekitar lebih kurang ±250 Orang.
* Pantai Dermaga Felo Janga yang berlokasi di Desa Jambu, Kec. Pajo, dengan Pengunjung ±500 Orang.
Pantauan media ini, Kegiatan berakhir pukul 16.00 wita, lokasi wisata terpantau mulai sepi dari pengunjung dan Situasi Aman Terkendali. [Gd*].